Lanjut ke konten

Situs Jejaring Sosial Facebook

April 29, 2009

riefbBerawal dari negeri paman Sam, Facebook, situs jejaring sosial yang sudah sangat populer saat ini, sudah merambah ke negeri kita saat ini. Bahkan sekarang ini popularitasnya sudah mendominasi dan mengalahkan myspace, yang sudah populer lebih dahulu dari facebook. Saya kenal dengan facebook 2 tahun lalu, sebelumnya saya tidak begitu tertarik dengan facebook, males, buang-buang waktu & tentunya uang kalau mesti berlama-lama di warnet kaga puguh juntrungannya (bayangin coba kalau sudah sampai kecanduan situs jejaringan sosial kaya gini). Ya… saya pikir paling-paling ga jauh – jauh dari friendster lagi pula terlalu rumit buat saya ada request sana dan sini, ga ngerti dan ga mau ngerti. Di tambah lagi karena keseringan liat temen yang nge’facebook waktu jam kerja, bikin jadi semakin males, orang ribet sama kerjaan eh malah pada nge’facebook.

Karena sudah banyak juga temen-temen yang migrasi ke facebook terus ngebujukin saya juga ‘tuk ikutan ngebuat, akhirnya saya ikutan ngebuat juga tuh situs facebook, ya saya lihat sisi positivenya aja sih dari situs jejaring sosial satu ini, bukan berarti mau ikut-ikutan, ngikutin style or biar di bilang gaul kek yang udah banyak bilang…So So Sobat…kalau di bilang opurtunis sebenernya juga ngak, wong saya cuma memanfaatkan fasilitas sarana dan prasana yang di sediakan perusahaan ko, salah satunya pemanfaatan koneksi internet yang terconnect ke PC saya, mubazirkan kalau ngak di gunain…hehehe…

Banyak hal baru yang saya temuin di situs facebook, mulai dari munculnya teman-teman SMA saya yang sudah lama “ilang”, group-group yang menarik, aktivitas-aktivitas temen-temen & jaringan yang tiap sepersekian detik bisa terupdate & tentunya “get money from facebook”, lumayan…

Ini adalah salah satu contoh kisah sukses layanan web, setelah kita mengenal raksasa google dan yahoo kemudian youtube, facebook adalah salah satu raksasa web yang masih terbilang baru lahir dibanding competitor-competitornya. Melihat awal pembuatannya situs ini yang sebenarnya dibuat sebagai situs jaringan pertemanan terbatas pada kalangan kampus pembuatnya, yakni Mark Zuckerberg. Mahasiswa Harvard University tersebut-kala itu-mencoba membuat satu program yang bisa menghubungkan teman-teman satu kampusnya. Karena itulah, nama situs yang digagas oleh Mark adalah Facebook. Nama ini ia ambil dari buku Facebook, yaitu buku yang biasanya berisi daftar anggota komunitas dalam satu kampus. Pada sejumlah college dan sekolah preparatory di Amerika Serikat, buku ini diberikan kepada mahasiswa atau staf fakultas yang baru agar bisa lebih mengenal orang lain di kampus bersangkutan (selengkapnya)

Tentunya ngak ada yang sempurna di dunia ini, begitupun dengan situs jejaringan sosial kek facebook ini, ada sisi positivenya plus ada sisi negativenya, dan salah satu kelemahan dari situs/website jejaringan sosial yakni tidak menutup privasi user…malahan Facebook telah dirambah para kriminal dunia cyber yang menargetkan Pengguna Facebook (selengkapnya)

yaps, ya namanya juga internet , asal kita tetep waspada dan pahami inilah realitas dunia maya yang memang tidak semuanya nyata.

Sedikit masukan baiknya jangan sekali-kali menampilkan alamat email dalam informasi kontak dalam profile, karena cara yang paling mudah saat ini untuk menghack FB yakni Phising lewat email, bisa juga kalau mau iseng mereset password “si korban” dengan hanya menggunakan email yang tertera di informasi kontak, kalau sudah dapat email & pass-nya alhasil banyak manfaat lebih-nya yang bisa didapat dari situkarena bisa sangat mungkin account situs jejaringan sosial lainya milik anda memakai account email itu juga…


Read more…

2 Komentar leave one →
  1. Maret 25, 2010 12:28 PM

    boleh ng.copy g ????????????
    ,HEHEHE
    ntar tak tulis sumber.y koq

Tinggalkan komentar